Mogi Akui Realisasi Pajak Galian C Meningkat

oleh -8 Dilihat
oleh

Manadotempo, Tomohon-Terobosan yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon melalui Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) di Bidang Pendapatan dengan memasang Portal di Pos Galian C Kakaskasen satu dan Kinilow mulai menunjukkan hasil baik.

Kepala BPKPD Kota Tomohon Drs Gerardus E Mogi mengungkapkan dengan adanya Portal di tiga pos yang ada di Kelurahan Kakaskasen Satu dan Kinilow, pendapatan dari Galian C menunjukkan tren peningkatan dalam Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Sebelum dipasang portal, banyak yang hilang karena tidak terkontrol. Tapi, setelah ada pos, pengawasan makin diperketat dan pengusaha galian C ataupun pengangkut tidak bisa lagi lari bea,’’ ujar Mogi.

Untuk transaksi non tunai, selang Agustus 2019 diperoleh Rp373.447.184. Sementara dari PT MKUJ sebesar Rp15.268.500, Novi Polii Rp2.062.500, Erol Sondak Rp662.500, Kevin Rp2.240.000 serta tunai sebesar Rp115.872.900.

Mogi sendiri Senin (02/09/2019) kemarin turun langsung ke Pos Galian C di Kakaskasen Satu dan Kinilow untuk melihat secara langsung penagihan yang dilakukan di pos.

Kepala Bidang Pendapatan Vonny Sompotan SE menambahkan, pihaknya akan terus melakukan terobosan guna mengoptimalkan pendapatan asli daerah bukan saja dari galian C tapi dari semua sektor pendapatan, seperti restoran dan rumah makan maupun hotel. (tor)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.