Tomohon Siap Sukseskan Admintrasi Kependudukan dan Pemilu 2019

oleh -117 Dilihat
oleh

Manadotempo, Tomohon- Walikota Tomohon melalui Sekkot tomohon Harold Lolowang menghadiri sosialisasi Kebijakan Kependudukan Sukses Gerakan Sadar Administrasi Kependudukan dan Sukses Pemilihan Umum (Pemilu) 17 April 2019  di Aula GMIM Sion Woloan,  Selasa (15/05/2018).

Sambutan Walikota Eman dibacakan Sekkot mengatakan, sehubungan dengan mensukseskan Sosialisasi Kebijakan Kependudukan Sukses Gerakan Sadar Administrasi Kependudukan dan Sukses Pemilu 17 April 2019, mencakup, pertama terdiri dari empat poin.

“Yaitu sadar kepemilikan dokumen kependudukan, sadar pemutakhiran data kependudukan, sadar pemanfaatan data kependudukan serta sadar melayani dokumen kependudukan untuk membahagiakan masyarakat,” katanya.

Walikota mengajak, ayo rekam KTP Elektronik karena terdapat beberapa kelurahan yang cakupan perekamannya belum mencapai 100%.

Ketiga, perlu adanya koordinasi perangkat daerah terkait lewat keasistenan kesejahteraan rakyat untuk memastikan bahwa data penduduk yang tercantum di Kartu Keluarga terus diperbaharui.

Keempat, validasi dan verifikasi termasuk melakukan analisis data kependudukan dengan akurat. Pastikan data yang diekspos ke publik adalah data hasil konsolidasi data bersih dari data sentral Kemendagri. Kelima, perlu memperhatikan proses-proses pengurusan dokumen kependudukan dari Kelurahan hingga Kecamatan.

Baca juga:  Tiga Paslon Minsel Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RS Prof Kandow

Untuk menopang gerakan sadar administrasi kependudukan ini, kata dia, akan dilaunching paket kebijakan inovasi pelayanan. Yakni,  Pelayanan Keliling, Pemutakhiran Kartu Keluargaku, Dokumen Kependudukan Ku Jadi Sehari, Rumah Dukcapil, dan terakhir #ayorekamktpelektronik.”

Tampak hadir pada acara tersebut, Ketua KPU Kota Tomohon Beldie Tombeg ST MARS, Kepala Bidang Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi Sulawesi Utara Ibu Jane Wowor, Kasidatun Kejaksaan Negeri Tomohon Windhu Sugiarto SH MH, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Royke Roeroe SP MAP, para Camat dan Lurah se Kota Tomohon.(tor)

# # # # # # # # #

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.