Sekkot Lolowang Buka PRA-RKPD Kota Tomohon Tahun 2020

oleh -132 Dilihat
oleh

Manadotempo, Tomohon-Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE.Ak CA melalui Sekretaris Daerah Ir Harold Lolowang membuka kegiatan Penyusunan Rancangan Awal (PRA) Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) Tahun 2020, Selasa (24/09/2019) di Aula Lantai III Kantor Sekretariat Daerah

SeKkot Lolowang mengatakan,  program ini sangat penting untuk dilakukan karena sesuai dengan indikator yang jelas dengan indikator kinerja yang telah ditetapkan sesuai tugas pokok masing-masing.

Diharapkan peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan cermat dan menyusun ranwal dengan baik sesuai pedoman yang ada. Kemudian, selanjutnya pembahasan program dan kegiatan setiap bagian disampaikan ke masing-masing bagian melalui para kasubag

Lanjut Lolowang, seperti contoh dalam susunan perangkat daerah baru nantinya Bagian Humas dan Protokol akan berubah nomenklaturnya menjadi Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim). Untuk itu Rancangan awal ini kiranya disusun dengan baik sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri tentang susunan perangkat daerah.

Peserta yakni seluruh Kasubag di lingkungan Sekretariat Daerah Kota Tomohon dan beberapa staf serta operator.(tor)

# # # # # #
Baca juga:  Walikota Caroll Senduk Serahkan Bantuan Kepada 3 Keluarga Korban Kebakaran

No More Posts Available.

No more pages to load.