Musim Hujan, PD Pasar Tomohon Minta Pedagang Jangan Buang Sampah di Selokan

oleh -10 Dilihat
oleh

Manadotempo, Manado-Wilayah Sulut khususnya kita Tomohon telah memasuki musim penghujan.

Tidak sedikit beberapa titik di kota sejuk ini tergenang air diakibatkan tersumbatnya saluran buangan air, drainase dengan sampah.

Kondisi ini diharapkan Dirut PD Pasar Tomohon Noldy Montolalu SE agar bisa menjadi perhatian semua pihak yang beraktifitas di dalam pasar Tomohon.

“Baik pengunjung terutama pedagang agar bisa bekerjasama untuk perhatikan saluran saluran air di dalam pasar, jangan sampai tertimbun dengan sampah,” pesan Montolalu.

Disarankan, jika ada sampah yang menutupi saluran air di selokan untuk berinisiatif diangkat. Karena semua itu untuk semua.

“Mari kita saling mengingatkan agar kebersihan dan kenyamanan dalam pasar busa terjaga dengan baik,” kata Montolalu. (reeaksi)

No More Posts Available.

No more pages to load.