Janji Politik JPAR-AiM (1), Menjadikan Manado Destinasi Kesehatan Kawasan Timur Indonesia

oleh

Manadotempo, Manado-Program pembangunan yang akan dijalankan Prof Julyeta Paulina Amelia Runtuwene – DR Harley Mangindaan SE MSM (JPAR-AiM) ketika dipercayakan warga masyarakat kota Manado sebagai Walikota Dan Wakil Walikota telah dijabarkan dalam visi Manado Cerdas dan Rukun.

Ada 5 poin utama yang diangkat pasangan jargon PAHAM ini, dan untuk dipersembahkan kepada masyarakat Kota Manado.

Visi Pertama adalah PAHAM Peduli Kesehatan Masyarakat dengan Misi:

1. Menjadikan manado destinasi kesehatan kawasan timur Indonesia melalui pelayanan rumah sakit khusus gigi dan mulut, RSUD Manado dan Rumah Sakit lainya di kota Manado
2. Pelayanan kesehatan gratis bagi penduduk kota Manado (UC/ _universal coverage_ ) dan bantuan khusus untuk ibu hamil dan melahirkan
3. Menjadikan kota Manado sehat melalui budaya bersih (pengelolaan bank sampah, dekomposer, incenerator)
4. Peningkatan tunjangan khusus untuk petugas kesehatan, dokter ahli, dokter umum, dan paramedis setiap bulan nya.
5. Peningkatan tunjangan (honor) petugas kebersihan setiap bulan.

“Pembangunan di Kota Manado menuntut perhatian lebih, tidak hanya untuk menghadapi permasalahan yang belum terselesaikan, namun juga untuk mengantisipasi perubahan yang muncul dimasa yang akan datang, termasuk juga mempertimbangkan berbagai isu global, nasional dan lokal yang berimplikasi pada kesehatan dan kesejahteraan masyarakat kota Manado,” ungkap JPAR-AiM.

Diakui Prof Paula dan DR AiM, kompleksnya permasalahan kedepan yang akan dihadapi oleh
Kota Manado, dan itu menjadi tantangan. Dengan adanya musibah covid 19 arah pembangunan dalam misi PAHAM kedepan diutamakan adalah bidang pelayanan kesehatan.

“Untuk kesehatan, dijadikan landasan karena segala sesuatu dapat dilakukan warga dan pemerintah jika berada dalam kondisi sehat dan tentunya akan berpengaruh besar pada kualitas pembangunan yang sudah dicanangkan. Untuk itu kesehatan adalah visi pertama,” tegas serentak dikatakan Prof Paula-Dr AiM.

Visi Kedua adalah PAHAM Peduli Kecerdasan dan Olahraga:

Jika masyarakat kota Manado memberikan amanah Prof Julyeta Paulina Amelia Runtuwene – DR Harley Mangindaan SE MSM (JPAR-AiM) memimpin kota Manado sebagai Walikota Dan Wakil Walikota:

internet gratis bagi siapapun yg ada di manado dan atlit berprestasi akan mendapat fasilitas, bersambung. (inot)

No More Posts Available.

No more pages to load.