Pedagang Pasar Bahu Menaruh Harapan Kepada AA-RS

oleh -248 Dilihat
oleh
dr Merry Mawardi
dr Merry Mawardi (istri dr Richard Sualang)

MANADO – Pagi tadi, Emak-Emak Squad yang terdiri dari dr Kartika Devi Tanos (istri Wakil Gubernur Sulut Steven Kandouw), dr Merry Mawardi (istri Richard Sualang), serta para anggota DPRD Manado yakni, ketua PAC PDIP Malalayang Jean Sumilat, Wakil Ketua PAC PDIP Wanea Jeane Laluyan, ketua Bamukis PDIP Kota Manado Rosalita Manday berserta sejumlah perempuan lainnya, berbelanja di Pasar Bahu, Sabtu (26/9/2020).

Saat berbelanja, mereka juga membagikan alat pelindung diri seperti masker, handsanitizer kepada pedagang dan masyarakat.

Disela-sela berbelanja, tampak salah satu pedagang mengeluhkan kondisi pasar dan ketidak nyamanan mereka karena direlokasi di Pasar Restorasi Kayu Bulan.

Rudy Bawotong, salah satu pedangan mengharapkan, bila Andrei Angouw dan Richard Sualang (AA-RS) menang pada Pilkada 9 Desember mendatang, pasangan ini memberikan perhatian khusus kepada pedagang Pasar Bahu.

“Kami meminta agara AA-RS menata kembali Pasar Bahu, karena selama ini, swadaya pedagang sendiri. Kami juga sangat berharap, agar pasar ini tidak digusur,” kata Rudy.

Baca juga:  Wagub Steven Kandouw dan Istri Mencoblos di TPS 5 Tanjung Batu Manado Sulut

Ia pun mengeluhkan alasan menolak direlokasi, sebagaimana instruksi pemerintah kota melalui Satuan Polisi Pamong Pradja dan Perusahaan Daerah Pasar Kota Manado.

 

“Jaraknya jauh dan membutuhkan tambahan doi oto (uang transportasi). Sebagian besar pedagang, tinggal dekat dari pasar ini. Disana juga sepi dari pengunjung. Mohon pak AA-RS membantu kami,” ungkap pedagang ini.

 

Atas aspirasi pedang itu, dr Merry menyampaikan terima kasih atas kepercayaan pedagang terhadap AA-RS untuk perubahan di Pasar Bahu.

“Pasti harapan bapak dan pedangan lainnya akan saya sampaikan kepada suami saya (Richard Sualang). Mohon doanya,” pungkas dr Merry. (welkam)

# # # # # # # # # # #

No More Posts Available.

No more pages to load.