Larangan Mudik, Kapolres Minahasa dan Sekkab Minahasa Hadiri Rakor Lintas Sektoral

oleh -9 Dilihat
oleh

Manado Tempo Minahasa-Bertempat di aula Maesa, Mako Polres Minahasa, jalan Manguni, Kelurahan Wewelen, Kecamatan Tondano Barat, Kabupaten Minahasa, rapat koordinasi lintas sektoral yang digelar Polda Sulut yang berlangsung secara virtual dan diikuti 19 instansi yang ada di Kabupaten Minahasa.

Kegiatan yang di buka langsung Kapolda Sulut Irjen Pol.Drs.Nana Sudjana M.M pada pukul 09.30 wita dalam rangka sosialisasi pengamanan ketupat pada hari raya idul fitri 1442 hijriah yang dimulai pada tanggal 06 hingga 17 mei tahun 2021 dengan empat materi pokok di antaranya tentang pengamanan operasi ketupat dengan menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, penekanan terhadap penyebaran covid19, sosialisasi larangan mudik serta sosialisasi lintas instansi sebagaimana disampaikan kapolres AKBP.Henzly Moningkey SIk.SIp dalam keterangan pers.

Hadir dalam kegiatan ini Kapolres Minahasa ,AKBP.Henzly Moningkey SIk.MSi, Sekda kab minahasa ,Mewakili Dandim 1302 Minahasa Pasi Ops Kapten .INF.Donny Lumenta Welang Waka Polres Kompol .Achmad Sutrisno SE, Kabag Ops Kompol Sumidi S.Sos,Kasat Lantas polres minahasa AKP Julfa Irawati SE.SIk, kadis perhubungan minahasa Dra.Maya Kainde SH.MAp, Kasatpol PP Medy Rengkuan SH .MAp.Kaban BPBD Ir.Novri Lontaan ST, kadis kesehatan Dr Maya Rambitan M.Kes , Sekertaris dinas PU dan penataan ruang Alex Dotulong ST.MT

Kegiatan berakhir pada pukul 13.00 wita dengan keadaan aman dan baik.(syaifudin)

No More Posts Available.

No more pages to load.