504 Warga Tumpaan Telah Divaksin

oleh -8 Dilihat
oleh

Manado Tempo, MINSEL-Jajaran Puskesmas Tumpaan terus memacu pelaksanaan program vaksinasi COVID-19. Pasca di launching beberapa bulan, sedikitnya ada 504 warga yang telah terlayani penyuntikan vaksinasi, baik menggunakan vaksin Sinovak maupun Astra Zeneca oleh petugas vaksinator Puskesmas Tumpaan.

Kepala Puskesmas Tumpaan dr Conny Toliu menjelaskan jumlah 504 warga yang terlayani vaksinasi COVID-19 adalah akumulasi sementara warga yang menjadi sasaran vaksinasi.

“Kegiatan vaksinasi sudah dilaksanakan di beberapa desa maupun di perkantoran pemerintahan serta swasta. Dan yang sudah dilayani ada tenaga kesehatan, pejabat publik, pemuka agama, Lansia dan warga sasaran lainnya,” jelas Toliu, Rabu (02/06/2021) kemarin.

Dia menambahkan, program vaksinasi masyarakat akan terus berlanjut hingga menyentuh ke seluruh lapisan masyarakat.

“Vaksinasi dilakukan secara bertahap sesuai petunjuk teknis pemerintah pusat serta berdasarkan distribusi stok. Intinya kami akan terus mengawal dan mensukseskan program vaksinasi sampai selesai,” kuncinya.(AP)

No More Posts Available.

No more pages to load.