Olahraga Jalan Sehat Jadi Agenda Rutin Pemkab Minsel

oleh -243 Dilihat
oleh

Manadotempo MINSEL

Berbagai cara dan upaya, terus dilakukan pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) dalam mencegah penyebaran COVID-19. Salah satunya dengan rutin melaksanakan giat olahraga.

Kaitan dengan itu, Bupati Minsel Franky Donny Wongkar, dalam giat apel kebangsaan yang dilaksanakan beberapa waktu lalu, telah mencanangkan program untuk menjadikan olahraga Jalan Sehat sebagai agenda rutin Pemkab Minsel setiap Jumat minggu pertama bulan berjalan.

Mengawali program tersebut, Bupati Franky Donny Wongkar bersama Wakil Bupati Petra Yanni Rembang dan jajaran pejabat Pemkab Minsel, melaksanakan giat jalan sehat, Jumat (4/3) pagi tadi.

Olahraga jalan sehat yang dilaksanakan Pemkab Minsel pagi tadi, diikuti juga oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Minsel Ny Elsje Rosje Wongkar-Sumual dan Sekretaris TP-PKK Kabupaten Minsel Ny Juli Rembang-Wati.(AP).

# # # # # # # # # # #
Baca juga:  Toni Supit Terima Kunjungan Kerja DPRD Kab. Sitaro Terkait Raperda Bantuan Hukum Bagi Warga Tidak Mampu

No More Posts Available.

No more pages to load.