Manado Tempo – Anggota DPRD Sulut Dapil Bolmong Raya, Sjenny F.Kalangi, SE menggelar masa reses dengan turun ke Kelurahan Tumobui Kecamatan Kotamobagu Timur Kota Kotamobagu, Senin (28/08/2023).
Antusias masyarakat untuk menjumpai Sjenny Kalangi terlihat dari kurang lebih 250 Warga masyarakat termasuk para lansia yang memenuhi gedung GPDI.
Kepada ManadoTempo.com Kalangi menyatakan rasa syukur karena bisa menjumpai masyarakat dan mendengarkan apa yang menjadi aspirasi dan keinginan waga desa Tumobui
” Bersyukur sekali antusias masyarakat yang ingin menyampaikan aspirasi meski ditengah kesibukan kerja, Ibu sampai terharu menyaksikan banyak warga yang datang,” ungkap Ketua Badan Kehormatan DPRD Sulut ini.
Sjenny Kalangi yang selalu terlihat bersahaja ini saat reses menerima banyak aspirasi diantaranya bantuan penyelesaian syudy, bantuan untuk pembangunan rumah ibadah dan juga masalah ketenagakerjaan.
“Jadi ada pegawai-pegawai salah satu perusahan di Kotamobagu yang mengeluhkan cuma terima gaji setiap 4 bulan dan itu juga dicicil. Saya instruksikan agar membuat surat pengaduan lewat DPRD Sulut dengan tembusan dinas tenaga kerja,” jelas Sjenny.
Anggota Komisi 4 Bidang Kesra ini juga menyatakan kepedulian dengan berbagai kasih bagi lansia melalui bantuan beras. Dirinya berharap agar bantuan ini dapat berguna bagi masyarakat.
“Bantuan yang saya sampaikan tidak seberapa, namun saya berikan dengan segala ketulusan semoga bermanfaat,” ucap Sjenny yang akan mencalonkan diri kembali pada Pemilu 2024 mendatang dari Partai Gerindra.
Sjenny Kalangi, SE juga berterima kasih kepada Gembala GPDI Imanuel Tumobui dan pengurus yang memfasilitasi sehingga reses ini dihadiri ratusan warga.
Kalangi juga memastikan aspirasi yang disampaikan warga akan di sampaikan kapeda pemerintah melalui Pokir-pokir.
“Apa yang menjadi aspirasi masyarakat saya tentunya akan perjuangkan,” tambahnya.
Sebagaimana diketahui 45 anggota DPRD Sulut mulai Senin (29/08/2023) mengelar masa reses dengan turun ke dapil masing masing guna menyerap aspirasi masyarakat.
(Deasy Holung)