Dalam sambutannya, Wagub Steven Kandouw memberi apresiasi kepada siswa-siswa yang sudah terlibat salam kompetisi seni dan olahraga.
”Harapan Pak Gubernur Olly Dondokambey terkait peningkatan sumber daya manusia (SDM) tidak hanya dari akademik tapi dari segi apresiasi seni maupun prestasi olahraga,” ujarnya.
Hal itu lanjut Wagub Steven Kandouw harus terus digalakkan dan lebih rutin lagi. Jika perlu dalam setiap semester satu kali minimal atau dua kali dalam setahun.
”Kegiatan-kegiatan semacam ini banyak sekali manfaatnya. Selain menciptakan manusia-manusia yang berani berkompetisi juga manusia- manusia yang beradab,” katanya.
Ia juga meminta agar pihak sekolah bisa melihat bagi siswa yang berprestasi bukan hanya beasiswa tapi pihak sekolah dan dinas harus memberi kesempatan bagi anak-anak.
“Agar supaya mereka lebih meningkatkan hobi mereka dalam menciptakan prestasi,” tandasnya.
O2SN adalah sebuah ajang talenta di bidang olahraga yang diselenggarakan untuk peserta didik.
Ajang O2SN diselenggarakan secara bertingkat mulai dari daerah hingga nasional, untuk menjaring peserta terbaik dari provinsi.
Mekanisme bertingkat tersebut merupakan salah satu cara untuk memberikan kesempatan yang sama dan adil bagi peserta didik di seluruh Indonesia untuk berprestasi dan menjadi bibit-bibit talenta potensial.
Pedoman ini disusun untuk memberikan informasi dan gambaran berbagai aspek penyelenggaraan ajang O2SN kepada para peserta, pendamping, pembina, juri, dan para pemangku kepentingan lainnya.
(inot)