Hadiri Syukuran Keluarga Paruntu, PYR-AGK Pertontonkan Politik Santun Dan Bersahaja

oleh -2259 Dilihat
oleh

Minsel, Manado TEMPO-Bersaing dalam kontestasi Pilkada, tidak membuat calon bupati Petra Yanni Rembang (PYR) dan Asiano Gamy Kawatu (AGK) untuk saling bermusuhan.

Terbukti saat menghadiri ibadah syukur atas dilantiknya Michaela Elsiana Paruntu (MEP) sebagai anggota DPRD Sulawesi Utara dan Ezekiel Paruntu Stuart (EPS) sebagai anggota DPRD Minsel, di kediaman keluarga Paruntu-Tumbuan di Kelurahan Ranoyapo Kecamatan Amurang, Senin (9/9) kemarin, keduanya terlihat sangat akrab saat mengobrol.

Kurang lebih 1 jam berapa dilokasi tersebut, mereka terus mempertontonkan keakraban dengan canda tawa. Bahkan saat AGK akan beranjak dari kediaman keluarga Paruntu-Tumbuan, PYR langsung merangkul AGK, untuk menuju mobil.

Dari keterangan singkatnya, PYR menyebutkan kalau antara dirinya dengan AGK masih terikat keluarga.

“Saya dengan pak AGK bukan orang lain. Dalam silsilah keluarga beliau masih terhitung keponakan,” singkatnya.

(Amy Panambunan)

# # # # # # # # # # #
Baca juga:  Pemerintah Kota Tomohon Peringati HUT ke-22 dengan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih

No More Posts Available.

No more pages to load.