Deklarasi Kampanye Damai, Jadi Ajang Pembuktian Kedewasaan Berpolitik Warga Minsel

oleh -2563 Dilihat
oleh

Minsel, ManadoTEMPO-Masyarakat Minsel sudah menunjukkan kedewasaan dalam berpolitik. Terbukti meski dihadiri ribuan pendukung dari tiga pasangan namun kegiatan Deklarasi Kampanye Damai yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minsel di jalan Boulevar Kelurahan Pondang Kecamatan Amurang Timur, Senin 23 September 2024 kemarin, berlangsung sukses dan aman.

Ketua KPU Minsel Tomy Moga mengaku sangat bersyukur atas kerjasama partai politik dan massa pendukung ketiga pasangan calon, sehingga pelaksanaan Deklarasi Kampanye Damai boleh berjalan aman dan sukses.

Moga juga memberi apresiasi atas komitmen ketiga pasangan calon untuk mengawal suksesnya pelaksanaan Pilkada 2024.

“Hari ini dan ditempat ini, kita semua sudah berkomitmen untuk menjaga dan mengawal semua tahapan sampai pada proses pelantikan untuk berjalan lancar dan sukses. Saya yakin Tuhan akan mendengarkan dan memberkati kita semua,” ungkap Moga.

Menurut Moga bahwa pelaksanaa kampanye terbagi dalam dua bentuk yakni terbuka dan tertutup.

komitmen yang telah kita ikrarkan mengatakan dirinya mengucap syukur Deklarasi Kampanye Damai bisa disepakati dan berjalan dengan sebagaimana hakekatnya.

Baca juga:  Moga Ingatkan Pantarli Harus Siap Melaksanakan Tugas

“KPU bersama Bawaslu telah menetapkan titik-titik kampanye, juga titik-titik penempatan alat peraga kampanye (APK). Untuk itu kami imbau dan harapkan kepada partai politik pengusung calon dan kepada pasangan calon untuk bersama menjaga kekondusifan tahapan Pilkada Minsel hingga pemilihan nanti,” harap Moga.

Terpantau, meski ribuan pendukung tergabung menjadi satu dalam deklarasi serta saling meneriakkan yel-yel, namun pelaksanaan deklarasi kampanye damai, tetap kondusif.(ADVE).

# # # # # # # # #

No More Posts Available.

No more pages to load.