Sekretariat Tim Kampanye Steven Kandouw – Denny Tuejeh Diresmikan

oleh -2535 Dilihat
oleh

ManadoTEMPO –  Bendahara DPP dan Ketua DPD PDIP Sulawesi Utara, Prof. Dr. (HC) Olly Dondokambey SE, meresmikan Kantor Sekretariat Tim Pemenangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 3, Steven Kandouw – Denny Tuejeh (SK-DT), Sabtu 28 September 2024 di Kawasan Bisnis 8, Ring Road I, Kelurahan Paal 4, Kecamatan Tikala, Kota Manado.

Olly Dondokambey, didampingi oleh Steven Kandouw dan Denny Tuejeh, melakukan pengguntingan pita sebagai tanda dimulainya operasional Sekretariat Tim Kampanye “BERKAT” (Bersama Kandouw-Tuejeh).

 

Acara ini diawali dengan rangkaian ibadah yang meliputi doa, khotbah, dan nyanyian puji-pujian, menciptakan atmosfer penuh sukacita bagi para pendukung SK-DT dalam menghadapi kampanye Pilkada Sulawesi Utara 2024.

 

Setelah peresmian, Olly Dondokambey bersama para calon kepala daerah dari PDIP melakukan tur lokasi ke seluruh ruangan, termasuk ke Lantai 2 Kantor Sekretariat Kampanye.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh calon Walikota dan Wakil Walikota Manado, Andrei Angouw dan dr. Richard Sualang, calon Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda dan Kevin Lotulung, serta calon Walikota Tomohon, Carol Senduk.

Baca juga:  Steffen Linu : Bawaslu Sulut Pastikan 702 Pengungsi Korban Bencana Gunuhg Ruang Dapat Menggunakan Hak Pilih

Turut hadir pula sejumlah anggota DPRD PDIP dari tingkat Provinsi dan Kabupaten/Kota. (*)

# # # # # # # # #

No More Posts Available.

No more pages to load.