Manadotempo Tomohon,
Indonesia telah resmi memiliki Presiden dan Wakil Presiden yang baru. Dalam Sidang Paripurna MPR RI, Prabowo Subianto dikukuhkan sebagai Presiden Republik Indonesia ke-8. Momen bersejarah ini disambut dengan sukacita oleh seluruh lapisan masyarakat, termasuk di Kota Tomohon.
Sendy G.A. Rumajar, SE, MIKom, Ketua DPC Partai Gerindra Kota Tomohon dan Calon Wakil Wali Kota Tomohon yang berpasangan dengan Caroll Senduk, turut memberikan pernyataan terkait pelantikan Presiden Prabowo. Menurut Sendy, Prabowo yang juga menjabat sebagai Ketua Umum dan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra kini menjadi milik seluruh rakyat Indonesia.
“Kami ikhlas dan rela seluruh masyarakat memiliki Pak Presiden Prabowo. Beliau sekarang milik semua rakyat, baik yang memilihnya maupun yang tidak. Hal ini sejalan dengan pidato perdana Presiden Prabowo, di mana beliau menegaskan pentingnya persatuan untuk membangun bangsa,” ujar Sendy yang saat ini masih berada di Jakarta untuk mengikuti rangkaian pelantikan.
Sendy menyatakan kebanggaannya atas perjuangan panjang Prabowo selama dua dekade yang akhirnya membuahkan hasil. “Kami sangat bersuka cita dan bangga, perjuangan panjang Pak Prabowo selama 20 tahun akhirnya membawanya menjadi Presiden ke-8 Republik Indonesia.”
Lebih lanjut, Sendy mengajak seluruh masyarakat Kota Tomohon untuk bersama sama dan mendukung program-program yang akan diusung oleh pemerintahan Prabowo Gibran. “Mari kita bergandengan tangan untuk menyukseskan program Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran. Ada banyak program yang bisa kita manfaatkan, seperti makanan gratis untuk siswa dan ibu hamil, revitalisasi sekolah, hingga modernisasi pertanian,” ungkap Sendy.
Ia juga menambahkan bahwa tujuan utama dari kontestasi Pilkada Tomohon adalah kesejahteraan masyarakat. “Untuk masa depan Kota Tomohon, mari kita bersama-sama mengedukasi masyarakat. Tidak perlu saling menghujat atau menjelekkan, tetapi kita harus menciptakan politik yang riang gembira dan memberikan pendidikan politik yang benar.”
Dengan semangat baru di bawah kepemimpinan Prabowo-Gibran, Sendy berharap Kota Tomohon dapat terus maju dan memanfaatkan kesempatan yang ada untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.