SULUT, ManadoTEMPO – Anggota Komisi IV DPRD Sulut dari Fraksi Demokrat, Ronald Sampel, meminta agar Pemerintag dalam hal ini Dinas Pendidikan Daerah memikirkan nasib Guru Guru yang ada di Wilayah 3 T, (terdepan, terluar dan tertinggal ), yang banyak di wilayah Nusa Utara.
Jelasnya jika kesejahteraan guru guru terjamin, maka kwalitas pendidikan juga akan berjalan baik.
” Saya pikir harus ada tunjungan khusus bagi guru guru diwilayah 3T, yang berhadapan dengan medan yang berat, mungkin melewati lautan, begitu juga perlu disiapkan rumah dinas bagi guru yang jaraknya tempat tinggal jauh,” ungkap legislator Dapil Nusa Utara ini.
Selain itu Sampel juga berharap adanya pemerataan bantuan beasiswa bagi siswa SMA/SMK yang ada diwilayah kepulauan, sehingga dapat membantu bagi masyarakat kurang mampu.
Menanggapi hal ini Kepala Dikda, DR.Femmy Suluh nenyatakan pihanya tengah menyiapkan perangkat hukum, untuk Bosda ( bantuan lewat APBD ) .
” Kalau Dana bos tidak bisa, maka kami akan upayakan lewat Bosda. Perangkat hukumnya tengah disiapkan,. Terima kasih masukan pak Ronald,”ucapnya.
(Deasy Holung)