MINAHASA, ManadoTEMPO – Ratusan Ibu Ibu dari 7 Jemaat GMIM yang tergabung dalam wilayah Mandolang 2 bersama pemerintah Desa Kalasey, Hukum Tua, Lelly Tonggari, serta tokoh agama dan masyarakat, menyatu dalam kegiatan serap aspirasi atau reses anggota DPRD Sulut, Inggried JNN Sondakh, SE.MM yang berlokasi di d’ Mason VIlla Kalasey Kab.Minahasa, Sabtu,22 Maret 2025.
Dalam kesempatan ini sejumlah aspirasi Warga Kalasey Wilayah Mandolang kembali disampaikan, baik terkait sarana dan prasana serta bantuan bantuan untuk kelompok dan masyarakat, termasuk dengan Perlunya perhatian Pemerintah kepada komunitas yang ada, baik Bapak, Ibu, Pemuda maupun anak sekolah minggu.

Ketua Komisi 2 DPRD Sulut, yang juga Penatua WKI Jemaat GMIM Eklesia Kalasey I, maupun Wilayah Mandolang 2, Pnt.Inggried Sondakh, SE.MM mengatakan, pihaknya juga akan meminta aspirasi dari semua pihak untuk nantinya masuk dalam pokir di awal april.
” Memang ada beberapa aspirasi warga Kalasey yang belum sempat ditindaklanjuti, ini akan kami sampaikan disamping juga aspirasi lainnya,” ujar anggota DPRD Sulut dapil Tomohon-Minahasa ini.
Hukum Tua Desa Kalasey, Lelly Tonggari juga menyampaikan apreseasi dan ucapan terima kasih karena berkat kehadiran Ibu Inggried diKalasey, banyak aspirasi dan bantuan diterima masyarakat.
Dalam kesempatan ini, Pnt.Inggried Sondakh dihadapan ratusan ibu ibu menggingatkan dan terus memotivasi agar dapat mengendalikan pikiran secara baik. Jelasnya pikiran adalah pusat atau Center dari perkataan dan tindakan. Jika pikiran baik, positif dan terarah pada Kasih Kristus, maka akan mendatangkan berkat dan kebahagian, namun sebaliknya jika pikiran buruk, negatif maka akan bermuara pada kepahitan, kebencian dan kecurigaan.
” Kita ibu ibu harus mampu mengendalikan pikiran. Karena pikiran adalah medan pertempuran mengutip 2 Korintus 10:5b”Kami menawan segala pikiran dan menaklukkannya kepada Kristus. Kita harus memenangkan pikiran kita, kita harus meletakkannya pada pikiran akan kasih Kristus dalam hidup kita. Yakinlah apapun yang kita hadapi Tuhan Yesus memberikan kita semua power atau kekuatan untuk selalu berpikir baik, berucap baik dan bertindak baik,” ungkap Inggried.
Inggried Sondakh juga menyatakan, dirinya setiap waktu dan kesempatan menerima aspirasi yang disampaikan masyarakat
” Bukan hanya diacara formal, kapanpun bapak,ibu ingin sampaikan aspirasi saya persilahkan,” ucapnya.
Hadir sekaligus melayani dalam Ibadah usai pelaksaan reses Ketua BPMJ GMIM Efrata Kalasey I, Pdt Saul Rumimper Mamuaja, Hukum Tua Kalasey, Lelly Tonggari, serta sejumlah tokoh masyarakat.
(Deasy Holung)